• Latest
  • Trending

Dari Rapat Perdana Pemerintahan SIAP, Wabup Iwan Adam Tegaskan Disiplin dan Hirarki Birokrasi

24/02/2025

Banjir Rendam Hulawa, Warga Pertanyakan Uang Palang Rp2 Juta per Alat yang Katanya untuk Pengerukan

30/12/2025

Cerita Warga di Balik Banjir Bandang Hulawa yang Ditinjau Bupati Pohuwato, “Kami Tak Sempat Apa-apa”

30/12/2025

Hujan Deras Picu Banjir di Hulawa, Kodim 1313/Pohuwato Turun Tangan Bantu Warga

30/12/2025
Kapoksahli Pangdam XIII/Merdeka, Brigjen TNI Saptono Syiwarudi, saat meninjau progres perluasan area tanam melalui program Cetak Sawah di Desa Molotohu Selatan, Kecamatan Randangan, Kabupaten Pohuwato, Senin (29/12/2025).

TNI Kawal Program Cetak Sawah, Kapoksahli Pangdam XIII/Merdeka Turun Langsung ke Desa Molotohu Selatan

29/12/2025

Rakernas PJS 2025 Hasilkan Tiga Pedoman Strategis, Mantap Menuju Konstituen Dewan Pers 2026

29/12/2025
Jama'ah Umroh Naba Tour PT. Nur Assyifa Berkah

Dari Pohuwato ke Baitullah, 157 Jamaah Umroh Diberangkatkan Naba Tour Jelang Tahun Baru

27/12/2025

Situasi Pos Pengamanan Natal dan Tahun Baru di Pohuwato Terpantau Aman dan Kondusif

25/12/2025

Apresiasi Petugas Kebersihan, Bupati Saipul Mbuinga Janji akan Pikirkan Kesejahteraan Cleaning Service

24/12/2025

Diduga Bermasalah Administrasi, SK Adminkes Kapus Buntulia Dipersoalkan, Berpotensi TGR kah?

23/12/2025
Wakil Bupati Pohuwato Iwan S Adam saat mendampingi Kakanwil Kemenag Gorontalo bersama Forkopimda melepas balon ke udara, Selasa (23/12/2025). Foto: dok. IOne

Kemenag Pohuwato Canangkan HAB ke-80, Kerukunan dan Pelayanan Jadi Sorotan

23/12/2025

Tingkatkan Infrastruktur, Pani Gold Mine Perbaiki Jalan dan Pasang Gorong-Gorong di Desa Hulawa

23/12/2025
Ibu Santi, warga Kecamatan Paguat rela bolak-balik mengurus pembuatan administrasi kependudukan di Kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Pohuwato, Senin (22/12/2025) Foto: Kris

Bolak-balik Urus KTP dan KK, Warga Pohuwato Kecewa Pelayanan Dukcapil Terkendala ‘Tinta Habis’

22/12/2025
ADVERTISEMENT
Seputar Pohuwato
Kamis, 1 Januari, 2026
  • Home
  • Daerah
  • Politik
  • Parlemen
  • Hukum
  • Pendidikan
  • Olahraga
  • Entertainment
No Result
View All Result
Seputar Pohuwato
No Result
View All Result
  • Home
  • Daerah
  • Politik
  • Parlemen
  • Hukum
  • Pendidikan
  • Olahraga
  • Entertainment

Dari Rapat Perdana Pemerintahan SIAP, Wabup Iwan Adam Tegaskan Disiplin dan Hirarki Birokrasi

Christoffel by Christoffel
24/02/2025
in Daerah
0
56
SHARES
297
VIEWS

SEPUTARPOHUWATO.COM – Wakil Bupati Pohuwato, Iwan Adam, memimpin rapat kerja perdana Pemerintahan SIAP bersama seluruh pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), kepala bagian (Kabag), serta camat se-Kabupaten Pohuwato. Rapat ini digelar di Aula PU Kabupaten Pohuwato pada Senin (24/02/2025) sebagai langkah awal menjalankan agenda pemerintahan yang baru.

Dalam rapat tersebut, beberapa isu strategis menjadi fokus pembahasan. Di antaranya adalah tindak lanjut Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 2021 Tahun 2025 terkait efisiensi anggaran, penyusunan agenda 100 hari Pemerintahan SIAP, penyelesaian pinjaman Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN), serta penanganan darurat malaria yang telah menyebar ke seluruh wilayah Kabupaten Pohuwato.

Wakil Bupati Iwan Adam mengatakan bahwa rapat ini sebelumnya telah dilaporkan kepada Bupati Pohuwato dan telah mendapatkan persetujuan untuk dilaksanakan.

Ia menekankan pentingnya disiplin dalam berbagai aspek pemerintahan, termasuk dalam berpakaian, pengelolaan aset daerah, serta ketertiban administrasi dan manajemen keuangan guna meningkatkan transparansi serta akuntabilitas dalam pengelolaan anggaran.

“Saya berharap seluruh program yang telah dirumuskan dalam visi-misi Pemerintahan SIAP dapat didukung, dilaksanakan dengan baik, dan dipertanggungjawabkan dengan penuh semangat demi kemajuan Pohuwato,” ujar Iwan Adam.

Lebih lanjut, ia meminta seluruh jajaran pemerintah daerah untuk memperkuat koordinasi, komunikasi, dan konsultasi dalam menjalankan tugas pemerintahan guna meningkatkan efektivitas birokrasi. Ia juga menekankan pentingnya soliditas dan kekompakan dalam penyelenggaraan pemerintahan.

Sementara itu, Kepala Bappeda Pohuwato, Irfan Saleh, memaparkan rancangan awal program 100 hari Pemerintahan SIAP berdasarkan analisis kebutuhan di 13 kecamatan. Beberapa program unggulan yang menjadi prioritas antara lain:

ADVERTISEMENT

1. Program Pohuwato Sehat (Propos) – Berfokus pada peningkatan layanan kesehatan dengan enam program utama.

2. Program Pohuwato Unggul Berkarakter dan Budaya – Memiliki empat program untuk penguatan nilai budaya dan pendidikan.

3. Program Pohuwato Produktif Sejahtera (Proja) – Enam program yang bertujuan mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat.

4. Program Perlindungan Sosial Pohuwato (Persip) – Terdiri dari 10 program untuk meningkatkan kesejahteraan sosial.

5. Program Pohuwato Mantap Infrastruktur dan Layanan Dasar (Mildas) – 10 program yang berkaitan dengan pembangunan infrastruktur.

6. Program Pohuwato Elok, Hijau, Bersih (Ejaber) – Tujuh program untuk menjaga kelestarian lingkungan.

7. Program Pohuwato Religius Berbudaya – Empat program untuk memperkuat kehidupan beragama dan sosial.

Baca Juga

Kodim 1313 dan Polres Turun Tangan, Pastikan Masjid di Pohuwato Bersih Jelang Salat Idulfitri

Korban Banjir Tuweya Dimakamkan, Dandim 1313 Letkol Inf Madiyan Surya Ikut Salatkan Jenazah

Redistribusi Tanah Pohuwato Masuki Tahap Final, Ini Lima Desa Penerima

Advertisement. Scroll to continue reading.

8. Program Pemerintahan yang Kuat, Profesional, dan Melayani – Empat program untuk meningkatkan efektivitas birokrasi.

9. Program Pohuwato Mantap Layanan Digital (Maladi) – Bertujuan mempercepat transformasi digital di berbagai sektor pemerintahan.

“Rancangan ini masih akan dikonkretkan melalui rapat teknis guna memastikan implementasi yang lebih efektif,” kata Irfan Saleh.

Tags: Iwan AdamRapat Perdana Pemerintahan SIAPSaipul Mbuinga
Share22SendTweet14
Previous Post

Polda Gorontalo Laksanakan Audit Kinerja, Irjen Pol Pudji Prasetijanto Hadi: Pastikan Kinerja Sesuai Target

Next Post

PHRI dan UMKM Pohon Cinta Diajak Daftar BPJS Ketenagakerjaan, Ini Manfaatnya

Christoffel

Christoffel

RelatedPosts

Daerah

Manajemen Pani Gold Project dan PT BSI Kawal Langsung Pelatihan Putra Daerah Pohuwato

23/08/2025
182
Gambar Default
Daerah

Operasi Patuh Otanaha 2024 Berakhir, Kasat Lantas Polres Pohuwato Beri Pesan Ini

29/07/2024
59
Daerah

Sekda Pohuwato: Zakat Bukan Hanya Kewajiban Agama, Tapi Instrumen Sosial

13/08/2025
72
Daerah

Tes Urine Pejabat Pohuwato Langsung Diumumkan, Begini Hasilnya

28/10/2025
321
Gambar Default
Daerah

Kunjungan Tim LPKRA ke Boalemo, Pj Bupati Sherman Moridu Komitmen Wujudkan Sekolah Ramah Anak

05/10/2024
58
Daerah

Kunjungan Perdana ke Pohuwato, Bupati Saipul Mbuinga Sambut Gubernur Gusnar Ismail dengan Adat Mopotilolo

25/03/2025
70
Next Post

PHRI dan UMKM Pohon Cinta Diajak Daftar BPJS Ketenagakerjaan, Ini Manfaatnya

  • Trending
  • Comments
  • Latest

Ngeri, Penambang Tewas Tertimpa Excavator di Lokasi PETI Potabo Pohuwato

18/12/2025

Keluhkan Pelayanan BRI unit Lemito, Nasabah Justru Dapat Perlakuan Kasar dari Satpam dan Karyawan

05/11/2024

Kejutan Akhir Tahun, Bupati Saipul Mbuinga Lantik 9 Pejabat Pohuwato Sekaligus

17/12/2025

Kapan THR ASN dan Gaji 13 di Pohuwato Cair? Ini Kata BPKPD

16/03/2025
Gambar Default

Soni Samoe Berharap Pemda Bersinergi Pikirkan Hak-hak Nelayan Petani di Pohuwato

0
Gambar Default

Ketua Bhayangkari Pohuwato Serahkan Bantuan Sosial di Bone Bolango

0
Gambar Default

Danrem 133/NW Bersama Kapolda Gorontalo Tinjau Langsung Pelaksanaan PSU di Pohuwato

0
Gambar Default

Bupati Pohuwato Salurkan Hak Suaranya di TPS 03 Sipatana-Buntulia

0

Banjir Rendam Hulawa, Warga Pertanyakan Uang Palang Rp2 Juta per Alat yang Katanya untuk Pengerukan

30/12/2025

Cerita Warga di Balik Banjir Bandang Hulawa yang Ditinjau Bupati Pohuwato, “Kami Tak Sempat Apa-apa”

30/12/2025

Hujan Deras Picu Banjir di Hulawa, Kodim 1313/Pohuwato Turun Tangan Bantu Warga

30/12/2025
Kapoksahli Pangdam XIII/Merdeka, Brigjen TNI Saptono Syiwarudi, saat meninjau progres perluasan area tanam melalui program Cetak Sawah di Desa Molotohu Selatan, Kecamatan Randangan, Kabupaten Pohuwato, Senin (29/12/2025).

TNI Kawal Program Cetak Sawah, Kapoksahli Pangdam XIII/Merdeka Turun Langsung ke Desa Molotohu Selatan

29/12/2025

Search

No Result
View All Result

Recent News

Banjir Rendam Hulawa, Warga Pertanyakan Uang Palang Rp2 Juta per Alat yang Katanya untuk Pengerukan

30/12/2025

Cerita Warga di Balik Banjir Bandang Hulawa yang Ditinjau Bupati Pohuwato, “Kami Tak Sempat Apa-apa”

30/12/2025

Hujan Deras Picu Banjir di Hulawa, Kodim 1313/Pohuwato Turun Tangan Bantu Warga

30/12/2025
Seputar Pohuwato

Berita Seputar Pohuwato terpercaya, dan terpopuler, politik, ekonomi, tekno, otomotif, dan olahraga ditulis lengkap dan akurat.

Recent News

  • Banjir Rendam Hulawa, Warga Pertanyakan Uang Palang Rp2 Juta per Alat yang Katanya untuk Pengerukan
  • Cerita Warga di Balik Banjir Bandang Hulawa yang Ditinjau Bupati Pohuwato, “Kami Tak Sempat Apa-apa”
  • Hujan Deras Picu Banjir di Hulawa, Kodim 1313/Pohuwato Turun Tangan Bantu Warga

Kategori

  • Daerah
  • Entertainment
  • Hukum
  • Olahraga
  • Parlemen
  • Pendidikan
  • Politik
  • Uncategorized
  • About
  • advertise
  • Privacy & Policy
  • Contact Us
  • Redaksi

© 2024 Seputar Pohuwato - Hosted By MJP Cloud.

No Result
View All Result
  • Home
  • Daerah
  • Politik
  • Parlemen
  • Hukum
  • Pendidikan
  • Olahraga
  • Entertainment

© 2024 Seputar Pohuwato - Hosted By MJP Cloud.