• Latest
  • Trending

96,4 Ton Bantuan Benih Padi Disalurkan ke Petani Pohuwato, Wabup Iwan Adam: Swasembada Pangan Harus Dicapai

12/03/2025
YR Team terus menggenjot pengerukan sungai Desa Hulawa pasca banjir melanda wilayah tersebut

Cegah Banjir Susulan, YR Team Inisiatif Lakukan Normalisasi Sungai Desa Hulawa

02/01/2026

Merdeka Gold Resources Bantu Perbaikan Pipa Air Minum

01/01/2026

Korban Banjir Hulawa Terima Bantuan Rp100 Juta dari Pemkot Gorontalo

01/01/2026

Dari Doa hingga Harapan, Pohuwato Pilih Jalan Spiritual Sambut Tahun Baru 2026

31/12/2025

Tanggul Sungai Hulawa Rawan Banjir, BWSS II Akan Tambah Tinggi 1,5 Meter

31/12/2025

Banjir Rendam Hulawa, Warga Pertanyakan Uang Palang Rp2 Juta per Alat yang Katanya untuk Pengerukan

30/12/2025

Cerita Warga di Balik Banjir Bandang Hulawa yang Ditinjau Bupati Pohuwato, “Kami Tak Sempat Apa-apa”

30/12/2025

Hujan Deras Picu Banjir di Hulawa, Kodim 1313/Pohuwato Turun Tangan Bantu Warga

30/12/2025
Kapoksahli Pangdam XIII/Merdeka, Brigjen TNI Saptono Syiwarudi, saat meninjau progres perluasan area tanam melalui program Cetak Sawah di Desa Molotohu Selatan, Kecamatan Randangan, Kabupaten Pohuwato, Senin (29/12/2025).

TNI Kawal Program Cetak Sawah, Kapoksahli Pangdam XIII/Merdeka Turun Langsung ke Desa Molotohu Selatan

29/12/2025

Rakernas PJS 2025 Hasilkan Tiga Pedoman Strategis, Mantap Menuju Konstituen Dewan Pers 2026

29/12/2025
Jama'ah Umroh Naba Tour PT. Nur Assyifa Berkah

Dari Pohuwato ke Baitullah, 157 Jamaah Umroh Diberangkatkan Naba Tour Jelang Tahun Baru

27/12/2025

Situasi Pos Pengamanan Natal dan Tahun Baru di Pohuwato Terpantau Aman dan Kondusif

25/12/2025
ADVERTISEMENT
Seputar Pohuwato
Sabtu, 3 Januari, 2026
  • Home
  • Daerah
  • Politik
  • Parlemen
  • Hukum
  • Pendidikan
  • Olahraga
  • Entertainment
No Result
View All Result
Seputar Pohuwato
No Result
View All Result
  • Home
  • Daerah
  • Politik
  • Parlemen
  • Hukum
  • Pendidikan
  • Olahraga
  • Entertainment

96,4 Ton Bantuan Benih Padi Disalurkan ke Petani Pohuwato, Wabup Iwan Adam: Swasembada Pangan Harus Dicapai

Christoffel by Christoffel
12/03/2025
in Daerah
0
18
SHARES
97
VIEWS

SEPUTARPOHUWATO.COM – Pemerintah Kabupaten Pohuwato kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung ketahanan pangan melalui penyaluran bantuan benih padi sawah kepada petani, bertempat di Kantor Desa Mootilango, Kecamatan Duhiada’a, Rabu (12/03/2025).

Selain menjaga ketahanan pangan di daerah, bantuan ini tentu diharapkan agar produksi padi di Pohuwato semakin meningkat dan kesejahteraan petani semakin terjamin.

Acara ini dihadiri oleh Wakil Bupati Pohuwato Iwan S Adam, Dandim 1313 Pohuwato Letkol Inf Madiyan Surya, Sekretaris Dinas Pertanian Pohuwato Merywati Maku, Kepala Desa Mootilango Ithin Yanjo, serta masyarakat penerima bantuan.

Sekretaris Dinas Pertanian Pohuwato, Merywati Maku, dalam laporannya mengungkapkan bahwa program ini merupakan bagian dari upaya peningkatan ketahanan pangan yang turut diawasi oleh pihak TNI.

“Kegiatan bantuan ini merupakan salah satu bentuk dukungan terhadap program ketahanan pangan yang menjadi tugas bersama, termasuk pendampingan dari TNI mulai dari penanaman hingga produksi,” ujarnya.

Ia juga menyampaikan bahwa untuk tahap pertama, bantuan benih padi akan mencakup sekitar 3.856 hektare lahan, dengan total benih sebanyak 96.400 kg yang bersumber dari dana APBN. Nilai bantuan ini ditaksir mencapai Rp1,44 miliar.

“Untuk Kecamatan Duhiadaa, ada sekitar 786 hektare yang mendapatkan bantuan di Desa Mootilango, Buntulia Barat, dan Mekar Jaya,” tambahnya.

Dalam sambutannya Wakil Bupati Pohuwato, Iwan S Adam, menyampaikan bahwa pemerintah daerah terus berkoordinasi dengan Kodim dalam upaya meningkatkan produksi pertanian guna mewujudkan swasembada pangan.

ADVERTISEMENT

“Penyaluran benih ini diharapkan bisa meningkatkan produksi padi di Pohuwato, mendukung program swasembada pangan yang dicanangkan oleh Bapak Presiden,” kata Iwan.

Wakil Bupati Pohuwato Iwan S Adam saat menyampaikan sambutannya pada Penyaluran Bantuan Benih Padi di Desa Mootilango, Rabu (12/03/2025)

Ia juga mengungkapkan bahwa Bupati Pohuwato saat ini sedang berada di Jakarta untuk mengusulkan pembangunan infrastruktur pertanian, termasuk pengairan bagi 8.900 hektare lahan di Randangan.

“Kalau percetakan sawah kita hanya sedikit setiap tahun, kapan kita bisa swasembada? Kami sudah mengusulkan agar daerah ini dijadikan pusat pangan, sementara Marisa dijadikan pusat ekowisata dan Paguat sebagai daerah industri,” jelasnya.

Lebih lanjut, Iwan mengungkapkan bahwa Presiden Prabowo Subianto telah menegaskan komitmennya dalam menjaga stabilitas harga gabah. “Kalau ada penggilingan padi yang bermain harga, itu akan dipantau dan diawasi,” tegasnya.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Sementara itu, Dandim 1313 Pohuwato, Letkol Inf Madiyan Surya, mengatakan bahwa pihaknya akan terus mendampingi petani dalam mencapai target produksi padi.

“Kami siap mengawal program ini. Kalau ada Babinsa yang kurang aktif, langsung laporkan ke saya,” ucapnya.

Dandim juga menyebutkan bahwa perkembangan ekonomi di Pohuwato berpotensi melampaui ekspektasi, terutama dengan adanya perusahaan besar yang akan beroperasi di daerah tersebut.

Baca Juga

9 Program Unggulan Pemerintahan SIAP, Strategi Saipul Mbuinga dan Iwan Adam Bangun Pohuwato

Bersama Presiden, Plt Bupati Suharsi Igirisa Dorong Percepatan Pembangunan Daerah di Rakornas Sentul

BPK RI Awasi Pengelolaan Data Pendidikan di Pohuwato, Bupati Saipul: Kami Siap Terbuka dan Bersinergi

“Saya melihat ke depan Pohuwato bisa menjadi seperti Timika di Papua. Bedanya, kalau Timika dikembangkan oleh perusahaan luar negeri, Pohuwato didukung oleh perusahaan dalam negeri. Ini peluang besar untuk pertumbuhan ekonomi,” katanya optimistis.

Ia juga mengungkapkan bahwa dalam waktu dekat, akan ada satuan baru dari TNI yang berfokus pada pertanian dan produksi pangan di Pohuwato.

“Kami berharap swasembada pangan yang dicanangkan Presiden bisa benar-benar terwujud di daerah ini,” pungkasnya.

Tags: Bantuan Benih PadiDesa MootilangoIwan S AdamKecamatan Duhiada'aPetani PohuwatoSwasembada Pangan Harus DicapaiWakil Bupati Pohuwato
Share7SendTweet5
Previous Post

Tipu Proyek Pengadaan Bantuan, PNS ini Diringkus Resmob Polda Gorontalo

Next Post

Benih Padi Reguler Tahap I Disalurkan, Dandim 1313/Pohuwato: TNI Siap Akan Terus Mengawal

Christoffel

Christoffel

RelatedPosts

Daerah

Sidak RSUD Bumi Panua, Wabup Iwan Adam Cek Fasilitas dan Dengar Keluhan Pasien

13/03/2025
78
Gambar Default
Daerah

Protes ASN Pohuwato: Barcode Kehadiran di Acara Keagamaan dan Dihari Libur Dinilai Berlebihan

15/09/2024
63
Gambar Default
Daerah

Kunjungi PN Marisa, Pemkab Pohuwato Sambut Hangat Ketua Pengadilan Tinggi Gorontalo

14/10/2024
58
Gambar Default
Daerah

Gedung Utama Polda Gorontalo Terbakar, Polisi dan Damkar Berjibaku Padamkan Api

31/10/2024
72
Gambar Default
Daerah

326 Mahasiswa Lulus, Universitas Pohuwato Capai Akreditasi untuk 13 Program Studi

12/10/2024
64
Daerah

Apel Korpri Pohuwato, Wabup Suharsi: ASN Harus Jadi Pelayan Publik yang Profesional

17/12/2024
74
Next Post

Benih Padi Reguler Tahap I Disalurkan, Dandim 1313/Pohuwato: TNI Siap Akan Terus Mengawal

  • Trending
  • Comments
  • Latest

Ngeri, Penambang Tewas Tertimpa Excavator di Lokasi PETI Potabo Pohuwato

18/12/2025

Keluhkan Pelayanan BRI unit Lemito, Nasabah Justru Dapat Perlakuan Kasar dari Satpam dan Karyawan

05/11/2024

Kejutan Akhir Tahun, Bupati Saipul Mbuinga Lantik 9 Pejabat Pohuwato Sekaligus

17/12/2025

Kapan THR ASN dan Gaji 13 di Pohuwato Cair? Ini Kata BPKPD

16/03/2025
Gambar Default

Soni Samoe Berharap Pemda Bersinergi Pikirkan Hak-hak Nelayan Petani di Pohuwato

0
Gambar Default

Ketua Bhayangkari Pohuwato Serahkan Bantuan Sosial di Bone Bolango

0
Gambar Default

Danrem 133/NW Bersama Kapolda Gorontalo Tinjau Langsung Pelaksanaan PSU di Pohuwato

0
Gambar Default

Bupati Pohuwato Salurkan Hak Suaranya di TPS 03 Sipatana-Buntulia

0
YR Team terus menggenjot pengerukan sungai Desa Hulawa pasca banjir melanda wilayah tersebut

Cegah Banjir Susulan, YR Team Inisiatif Lakukan Normalisasi Sungai Desa Hulawa

02/01/2026

Merdeka Gold Resources Bantu Perbaikan Pipa Air Minum

01/01/2026

Korban Banjir Hulawa Terima Bantuan Rp100 Juta dari Pemkot Gorontalo

01/01/2026

Dari Doa hingga Harapan, Pohuwato Pilih Jalan Spiritual Sambut Tahun Baru 2026

31/12/2025

Search

No Result
View All Result

Recent News

YR Team terus menggenjot pengerukan sungai Desa Hulawa pasca banjir melanda wilayah tersebut

Cegah Banjir Susulan, YR Team Inisiatif Lakukan Normalisasi Sungai Desa Hulawa

02/01/2026

Merdeka Gold Resources Bantu Perbaikan Pipa Air Minum

01/01/2026

Korban Banjir Hulawa Terima Bantuan Rp100 Juta dari Pemkot Gorontalo

01/01/2026
Seputar Pohuwato

Berita Seputar Pohuwato terpercaya, dan terpopuler, politik, ekonomi, tekno, otomotif, dan olahraga ditulis lengkap dan akurat.

Recent News

  • Cegah Banjir Susulan, YR Team Inisiatif Lakukan Normalisasi Sungai Desa Hulawa
  • Merdeka Gold Resources Bantu Perbaikan Pipa Air Minum
  • Korban Banjir Hulawa Terima Bantuan Rp100 Juta dari Pemkot Gorontalo

Kategori

  • Daerah
  • Entertainment
  • Hukum
  • Olahraga
  • Parlemen
  • Pendidikan
  • Politik
  • Uncategorized
  • About
  • advertise
  • Privacy & Policy
  • Contact Us
  • Redaksi

© 2024 Seputar Pohuwato - Hosted By MJP Cloud.

No Result
View All Result
  • Home
  • Daerah
  • Politik
  • Parlemen
  • Hukum
  • Pendidikan
  • Olahraga
  • Entertainment

© 2024 Seputar Pohuwato - Hosted By MJP Cloud.