seputarpohuwato.com, BOALEMO – Pj. Bupati Boalemo, Dr. Sherman Moridu, menghadiri sidang paripurna DPRD dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun Kabupaten Boalemo ke-25 yang berlangsung di ruang Sidang DPRD, Sabtu (12/10/2024).
Acara ini dipimpin oleh Ketua DPRD Boalemo, Karyawan Eka Putra Noho, S.Sos, dan turut dihadiri oleh Pj. Gubernur Gorontalo yang diwakili oleh Asisten Administrasi Umum, Dr. Ir. Yosep P. Koton, M.Si, serta Forkopimda, Wakil Ketua DPRD, anggota legislatif, pimpinan OPD, dan tokoh-tokoh masyarakat.
Dalam sambutannya, Pj. Bupati Boalemo, Sherman Moridu, S.Pd., M.M., menekankan bahwa peringatan HUT ke-25 ini menjadi sangat istimewa, terutama ketika jajaran eksekutif dan legislatif, bersama dengan masyarakat, dapat melakukan refleksi dan kontemplasi.
“Tahun 2024 ini adalah tahun perak bagi Kabupaten Boalemo yang berusia 25 tahun, dengan perak yang melambangkan persatuan yang kuat, mulia, dan tak tergoyahkan,” ungkapnya.
Sherman menegaskan bahwa peringatan HUT Kabupaten Boalemo ke-25 bukan sekadar seremonial belaka, tetapi sebagai momen untuk mengenang sejarah panjang selama 25 tahun.
Selama periode tersebut, kata Sherman, Kabupaten Boalemo telah mencapai berbagai keberhasilan, namun juga menghadapi berbagai tantangan yang perlu menjadi perhatian semua pihak.
“Melalui kesempatan ini, saya menyampaikan rasa hormat dan terima kasih kepada para tokoh pejuang Kabupaten Boalemo serta mantan Bupati dan Wakil Bupati yang telah berkontribusi dalam pembangunan daerah ini,” tambahnya.
Sidang paripurna tersebut menjadi bagian dari rangkaian perayaan HUT Kabupaten Boalemo yang mengajak seluruh masyarakat untuk merajut kembali persatuan dan semangat membangun demi kemajuan daerah.