• Latest
  • Trending

Dandim 1313 Pohuwato Hadiri Rapat Panas Cetak Sawah, Banyak Kendala Lahan Terungkap

05/01/2026
Bupati Saipul Mbuinga saat mengajak Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Gorontalo beserta jajaran untuk meninjau langsung eks rumah jabatan bupati yang direncanakan menjadi lokasi pembangunan Bapas, Selasa (06/01/2026).

Pohuwato Jadi Lokasi Pembangunan Balai Pemasyarakatan Pertama di Gorontalo

06/01/2026

Diduga Tak Dibongkar Total, Proyek Irigasi Rp16,9 Miliar di Pohuwato Diminta Diaudit

06/01/2026

Waduh, Forkopimda Pohuwato Kerahkan Aparat Gabungan, Tambang Emas Ilegal Jadi Sasaran

05/01/2026

Di Tengah Efisiensi Anggaran 2026, Bupati Saipul Mbuinga Minta ASN Tetap Solid

05/01/2026

Brigjen TNI Hardo Sihotang Tegaskan Cetak Sawah di Pohuwato Bangun Masa Depan Kedaulatan Pangan

04/01/2026

Masuki Hari Ke-3, YR Team Tancap Gas Normalisasi Sungai Hulawa, 5 Alat Berat Dikerahkan

04/01/2026

Danrem 133/Nani Wartabone Dampingi Kapoksahli Pangdam XIII/Merdeka Tinjau Proyek Cetak Sawah di Pohuwato

03/01/2026
YR Team terus menggenjot pengerukan sungai Desa Hulawa pasca banjir melanda wilayah tersebut

Cegah Banjir Susulan, YR Team Inisiatif Lakukan Normalisasi Sungai Desa Hulawa

02/01/2026

Merdeka Gold Resources Bantu Perbaikan Pipa Air Minum

01/01/2026

Korban Banjir Hulawa Terima Bantuan Rp100 Juta dari Pemkot Gorontalo

01/01/2026

Dari Doa hingga Harapan, Pohuwato Pilih Jalan Spiritual Sambut Tahun Baru 2026

31/12/2025

Tanggul Sungai Hulawa Rawan Banjir, BWSS II Akan Tambah Tinggi 1,5 Meter

31/12/2025
ADVERTISEMENT
Seputar Pohuwato
Rabu, 7 Januari, 2026
  • Home
  • Daerah
  • Politik
  • Parlemen
  • Hukum
  • Pendidikan
  • Olahraga
  • Entertainment
No Result
View All Result
Seputar Pohuwato
No Result
View All Result
  • Home
  • Daerah
  • Politik
  • Parlemen
  • Hukum
  • Pendidikan
  • Olahraga
  • Entertainment

Dandim 1313 Pohuwato Hadiri Rapat Panas Cetak Sawah, Banyak Kendala Lahan Terungkap

Christoffel by Christoffel
05/01/2026
in Daerah
0
17
SHARES
90
VIEWS

SEPUTARPOHUWATO.COM – Komandan Kodim (Dandim) 1313/Pohuwato, Letkol Arm Fiad Suwandana menghadiri rapat kerja sama program Cetak Sawah (CS) dan pembangunan Irigasi Tersier di wilayah Kabupaten Pohuwato, Senin (05/01/2026).

Rapat yang berlangsung di Ruang Puskodal Makodim 1313/Pohuwato, Desa Pohuwato Timur, Kecamatan Marisa ini dipimpin langsung oleh Komandan Korem (Danrem) 133/Nani Wartabone, Brigjen TNI Hardo Sihotang.

Dalam rapat tersebut, sejumlah persoalan krusial mencuat dan membuat suasana diskusi berlangsung dinamis. Berbagai kendala di lapangan, khususnya terkait kepemilikan dan batas lahan, menjadi sorotan utama dalam percepatan program strategis ketahanan pangan tersebut.

Baca Juga

KTNA Pohuwato Harus Pulang Bawa Ilmu dan Pengalaman dari Expo Nasional

Dari Kombes ke Brigjen hingga Komjen, Kapolri Naikkan Pangkat Puluhan Pati Polri

Kolaborasi Penambang dan Karang Taruna Pohuwato Beri Manfaat bagi Warga Lingkar Tambang

Brigjen TNI Hardo Sihotang secara tegas mengatakan bahwa program Cetak Sawah dan Irigasi Tersier di Kabupaten Pohuwato harus tuntas sesuai Perjanjian Kerja Sama (PKS) paling lambat 31 Maret 2026.

Advertisement. Scroll to continue reading.

“Kegiatan cetak sawah masih terkendala kepemilikan lahan dan pematokan batas. Ini harus segera diselesaikan. Kepala desa diminta lebih aktif turun langsung ke lapangan,” tegas Danrem.

Jenderal bintang satu ini juga menyoroti lambatnya respons sejumlah unsur di tingkat kecamatan dan desa dalam menjembatani komunikasi dengan pemilik lahan, khususnya di Kecamatan Randangan dan Patilangio.

Mantan Wadanrindam II/Swj ini bahkan menargetkan pembebasan lahan dan normalisasi lokasi cetak sawah dapat diselesaikan dalam waktu dua minggu ke depan.

Selain itu, jadwal pengukuran Calon Petani dan Calon Lokasi (CPCL) juga akan diperketat agar tidak menimbulkan persoalan di kemudian hari.

Program Cetak Sawah di Pohuwato sendiri direncanakan mencakup 17 desa dengan total luasan mencapai 1.001 hektare yang tersebar di Kecamatan Randangan dan Kecamatan Patilangio.

Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian Pohuwato, Kamri Alwi mengungkapkan bahwa kendala di lapangan semakin kompleks karena masih banyak pemilik lahan yang tidak berada di lokasi saat alat berat mulai bekerja.

Selain itu, pembangunan Irigasi Tersier juga terkendala persoalan batas kepemilikan lahan, termasuk di wilayah Motoluhu Selatan.

“Kami juga merencanakan penambahan kontrak PKS cetak sawah seluas kurang lebih 4.000 hektare di Pohuwato yang rencananya ditandatangani pada 31 Maret 2026,” jelas Kamri.

Untuk mengejar target tersebut, pemerintah daerah bersama TNI berencana mendirikan posko pengendalian di Kecamatan Randangan dan Patilangio serta menambah jumlah alat berat di lapangan.

Dalam rapat itu, perwakilan warga desa turut menyampaikan keberatan. Sebagian warga menolak cetak sawah karena lahan yang direncanakan merupakan kebun kelapa yang sudah produktif.

ADVERTISEMENT

Warga juga meminta agar pembangunan cetak sawah dibarengi dengan pembuatan plat deker, penguatan saluran pembuangan, serta pintu klep air guna mencegah banjir dan luapan air ke permukiman.

Rapat koordinasi tersebut berakhir pada pukul 13.20 Wita dan berjalan aman serta lancar. Diharapkan, pertemuan ini dapat menjadi langkah strategis dalam menyatukan persepsi seluruh pihak guna menyukseskan program Cetak Sawah dan pembangunan Irigasi Tersier di Kabupaten Pohuwato.

Tags: Brigjen TNI Hardo SihotangCetak SawahFiad SuwandanaHardo SihotangKetahanan PanganKodim 1313/PhwKorem 133/NWLetkol Arm Fiad SuwandanaTNI untuk Rakyat
Share7SendTweet4
Previous Post

Di Tengah Efisiensi Anggaran 2026, Bupati Saipul Mbuinga Minta ASN Tetap Solid

Next Post

Waduh, Forkopimda Pohuwato Kerahkan Aparat Gabungan, Tambang Emas Ilegal Jadi Sasaran

Christoffel

Christoffel

RelatedPosts

Bupati Pohuwato Saipul Mbuinga, bersama Sekretaris Ditjen Perikanan Tangkap, Ridwan Mulyana, bersama jajarannya.
Daerah

Dukung Kesejahteraan Nelayan, Bupati Saipul Gerak Cepat Temui Ditjen Perikanan Tangkap

26/11/2025
73
Foto: Suasana ruang PTSP Kejaksaan Negeri Pohuwato Jum'at (12/12/2025),
Daerah

Tokoh Masyarakat ini Diperiksa Kejati Gorontalo, Buntut Kasus Dugaan TPK PETI di Pohuwato

12/12/2025
239
Daerah

Petani di Buntulia Desak Pelaku Tambang Lain Ikut Normalisasi, Petani: Masa Cuma YR yang Punya Inisiatif

10/09/2025
124
Gambar Default
Daerah

Golkar Pohuwato Diminta Segera Putuskan Suharsi Igirisa Cabup

14/08/2024
64
Daerah

Siti Husin dan Amri Rahman Terima Santunan JKM, Pemkab Pohuwato Apresiasi BPJS Ketenagakerjaan

17/07/2025
125
Gambar Default
Daerah

Hadiri Prosesi Perkabungan Camat Lemito Herman Harun: Plt. Bupati Pohuwato Suharsi Igirisa Sampaikan Belasungkawa

03/10/2024
58
Next Post

Waduh, Forkopimda Pohuwato Kerahkan Aparat Gabungan, Tambang Emas Ilegal Jadi Sasaran

  • Trending
  • Comments
  • Latest

Ngeri, Penambang Tewas Tertimpa Excavator di Lokasi PETI Potabo Pohuwato

18/12/2025

Keluhkan Pelayanan BRI unit Lemito, Nasabah Justru Dapat Perlakuan Kasar dari Satpam dan Karyawan

05/11/2024

Kejutan Akhir Tahun, Bupati Saipul Mbuinga Lantik 9 Pejabat Pohuwato Sekaligus

17/12/2025

Kapan THR ASN dan Gaji 13 di Pohuwato Cair? Ini Kata BPKPD

16/03/2025
Gambar Default

Soni Samoe Berharap Pemda Bersinergi Pikirkan Hak-hak Nelayan Petani di Pohuwato

0
Gambar Default

Ketua Bhayangkari Pohuwato Serahkan Bantuan Sosial di Bone Bolango

0
Gambar Default

Danrem 133/NW Bersama Kapolda Gorontalo Tinjau Langsung Pelaksanaan PSU di Pohuwato

0
Gambar Default

Bupati Pohuwato Salurkan Hak Suaranya di TPS 03 Sipatana-Buntulia

0
Bupati Saipul Mbuinga saat mengajak Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Gorontalo beserta jajaran untuk meninjau langsung eks rumah jabatan bupati yang direncanakan menjadi lokasi pembangunan Bapas, Selasa (06/01/2026).

Pohuwato Jadi Lokasi Pembangunan Balai Pemasyarakatan Pertama di Gorontalo

06/01/2026

Diduga Tak Dibongkar Total, Proyek Irigasi Rp16,9 Miliar di Pohuwato Diminta Diaudit

06/01/2026

Waduh, Forkopimda Pohuwato Kerahkan Aparat Gabungan, Tambang Emas Ilegal Jadi Sasaran

05/01/2026

Dandim 1313 Pohuwato Hadiri Rapat Panas Cetak Sawah, Banyak Kendala Lahan Terungkap

05/01/2026

Search

No Result
View All Result

Recent News

Bupati Saipul Mbuinga saat mengajak Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Gorontalo beserta jajaran untuk meninjau langsung eks rumah jabatan bupati yang direncanakan menjadi lokasi pembangunan Bapas, Selasa (06/01/2026).

Pohuwato Jadi Lokasi Pembangunan Balai Pemasyarakatan Pertama di Gorontalo

06/01/2026

Diduga Tak Dibongkar Total, Proyek Irigasi Rp16,9 Miliar di Pohuwato Diminta Diaudit

06/01/2026

Waduh, Forkopimda Pohuwato Kerahkan Aparat Gabungan, Tambang Emas Ilegal Jadi Sasaran

05/01/2026
Seputar Pohuwato

Berita Seputar Pohuwato terpercaya, dan terpopuler, politik, ekonomi, tekno, otomotif, dan olahraga ditulis lengkap dan akurat.

Recent News

  • Pohuwato Jadi Lokasi Pembangunan Balai Pemasyarakatan Pertama di Gorontalo
  • Diduga Tak Dibongkar Total, Proyek Irigasi Rp16,9 Miliar di Pohuwato Diminta Diaudit
  • Waduh, Forkopimda Pohuwato Kerahkan Aparat Gabungan, Tambang Emas Ilegal Jadi Sasaran

Kategori

  • Daerah
  • Entertainment
  • Hukum
  • Olahraga
  • Parlemen
  • Pendidikan
  • Politik
  • Uncategorized
  • About
  • advertise
  • Privacy & Policy
  • Contact Us
  • Redaksi

© 2024 Seputar Pohuwato - Hosted By MJP Cloud.

No Result
View All Result
  • Home
  • Daerah
  • Politik
  • Parlemen
  • Hukum
  • Pendidikan
  • Olahraga
  • Entertainment

© 2024 Seputar Pohuwato - Hosted By MJP Cloud.