SEPUTARPOHUWATO.COM – Kabar baik datang bagi masyarakat Kabupaten Pohuwato. Dalam waktu dekat, layanan bus DAMRI Perintis akan membuka rute baru dari Marisa menuju Bandara Panua Pohuwato.
Hal ini disampaikan langsung oleh Plt Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Pohuwato, Herdi Poha, kepada SeputarPohuwato.com, Senin (14/04/2025).
Menurut Herdi, rencana pembukaan rute baru ini merupakan bagian dari upaya pemerintah dalam mempermudah akses transportasi masyarakat dari dan ke bandara.
“Alhamdulillah pengoperasiannya sudah jalan, kalau pagi startnya jam 7 dari terminal marisa ke bandara lalu kemudian ke puncak jaya, sorenya lagi dia disini, busnya lagi parkir disini,” ujar Herdi.
Ia menjelaskan bahwa upaya-upaya yang dilakukan ini tidak hanya mempermudah mobilitas warga, tapi juga mendukung sektor ekonomi dan pariwisata di Pohuwato yang semakin berkembang.
“Tarif ini nantinya subsidi, kalau biasanya ongkos kesana ke bandara tiga puluh lima ribu. Dengan hadirnya Damri Perintis ini, warga bisa bepergian ke bandara dengan biaya yang lebih murah dan aman, itu cuma bayarnya lima belas ribu,” tambahnya.
Pihaknya juga sebelumnya telah berkoordinasi dengan pihak Perum Damri, termasuk dalam hal jadwal keberangkatan, tarif normal, tarif jauh dekat, yang akan disosialisasikan dalam waktu dekat.
“Untuk tarif jauh dekat seperti Marisa ke Duhiada’a itu bayarnya cukup lima ribu saja, cuma standar ke bandaranya saja yang lima belas ribu,” ujarnya lagi.
Mantan Kabid Perhubungan Darat inipun berharap dukungannya terutama masyarakat agar layanan ini bisa berjalan lancar dan berkelanjutan.
“Semoga ini menjadi awal yang baik bagi pelayanan transportasi di Pohuwato,” tutupnya.