SEPUTARPOHUWATO.COM – Karakter politik pembangunan dan pengabdian yang konsisten ditunjukkan oleh Anggota DPR RI Rachmat Gobel kembali membawa berkah tersendiri bagi Provinsi Gorontalo.
Dalam momentum perayaan Lebaran Ketupat di Gorontalo, Rachmat Gobel menyuarakan gagasan besar yang selaras dengan visi Presiden Prabowo Subianto terkait swasembada pangan nasional.
Didampingi Wakil Ketua DPRD Provinsi Gorontalo Ridwan Monoarfa dan Fraksi NasDem, Rachmat Gobel melakukan kunjungan silaturahmi ke Markas Korem 133/Nani Wartabone. Dalam kunjungan tersebut, ia menggagas kerja sama untuk menjadikan Gorontalo sebagai Role Model Ketahanan Pangan di Indonesia Timur.
“Gorontalo memiliki lahan pertanian yang sangat potensial. Mari kita jadikan daerah ini sebagai role model ketahanan pangan, khususnya untuk kawasan Indonesia Timur,” ujar Rachmat Gobel saat berbincang dengan Danrem 133/Nani Wartabone, Brigjen TNI Hari Pahlawantoro.
Tak hanya sekadar gagasan, politisi NasDem itu menyatakan kesiapannya untuk menjadi jembatan antara parlemen, TNI, dan pemerintah demi mewujudkan ketahanan pangan di Gorontalo.
“Silakan manfaatkan saya demi masyarakat Gorontalo. Kita harus membangun kemitraan antara DPR, TNI, dan pemerintah daerah agar bisa mewujudkan hal ini,” tambah Rachmat Gobel.
Ia juga menegaskan pentingnya menghadirkan hasil pertanian berkualitas tanpa ketergantungan terhadap bantuan pupuk subsidi. Menurutnya, petani harus diberdayakan agar lebih mandiri dan produktif.
Gagasan tersebut langsung mendapatkan respons positif dari Danrem Brigjen TNI Hari Pahlawantoro.
“Gagasan Pak Rachmat sangat baik. Kami pun sedang melakukan pendataan terhadap lahan pertanian yang ada di Gorontalo,” kata Brigjen Hari.
Ia menjelaskan bahwa pihak Korem saat ini tengah merampungkan data terkait luas lahan tiap petani, masa tanam, hingga potensi panen dalam satu tahun.
Dalam pertemuan itu, Rachmat Gobel yang juga bergelar adat “Ti Bulilango Hunggiya” (Pemberi cahaya untuk negeri), bahkan langsung menghubungi Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman untuk menyampaikan gagasan besar tersebut.
Langkah ini dinilai sebagai bentuk nyata dari komitmen Rachmat Gobel dalam memperjuangkan kemajuan sektor pertanian dan kemandirian pangan di kampung halamannya.