SEPUTARPOHUWATO.COM – Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Dharma Wanita Persatuan (DWP) ke-26 tingkat Kabupaten Pohuwato resmi dicanangkan, Jum’at (07/11/2025). Launching kegiatan ini dirangkaikan dengan Sosialisasi Deteksi Dini Kanker Payudara di Aula Dinas PU Pohuwato.
Acara tersebut turut dihadiri Sekretaris Daerah Pohuwato sekaligus Penasihat DWP, Iskandar Datau, serta Ketua DWP Pohuwato Ny Suriyati Datau R Abdjul.
Turut hadir pula narasumber dari RSUD Bumi Panua dr Leila Khairani dan Febiyanti Paparang, S.T.Keb, para pengurus DWP Kabupaten Pohuwato, Ketua-ketua Unsur Pelaksana OPD, dan Ketua DWP Kecamatan se-Pohuwato bersama para anggota.
Ketua DWP Pohuwato, Ny Suriyati Datau menyampaikan bahwa momentum HUT ini menjadi pengingat kembali peran strategis seorang perempuan dalam keluarga, terutama dalam membentuk karakter dan masa depan anak.
“Sebagai istri aparatur negara dan sebagai anggota organisasi, kita adalah pendidik pertama dan utama bagi anak-anak,” ujarnya.
Suriyati juga mengungkapkan, rangkaian kegiatan HUT tahun ini banyak diarahkan pada program pendidikan dan kesehatan.
“Mulai dari kegiatan DWP Mengajar di PAUD, TK, dan SD, sampai bakti sosial berupa dukungan perlengkapan sekolah maupun alat kesehatan di masing-masing OPD dan kecamatan,” jelasnya.

Kegiatan dimulai pada 7 November hingga puncak peringatan tanggal 8 Desember mendatang. Khusus pada puncak nanti, juga akan ada kegiatan santunan pendidikan bagi anak-anak kurang mampu.
Sementara itu, Sekda Pohuwato Iskandar Datau memberi apresiasi kepada seluruh pengurus DWP atas kiprah nyata mereka dalam mendukung program pemerintah.
“Tema tahun ini sangat relevan, karena pendidikan karakter dan keteladanan dalam keluarga merupakan kunci utama mewujudkan generasi emas 2045,” ujar Iskandar.
Iskandar juga memuji pelaksanaan sosialisasi deteksi dini kanker payudara yang digelar pada pencanangan ini.
“Ini bentuk kepedulian DWP terhadap kesehatan perempuan. Saya berharap DWP menjadi pelopor kesadaran kesehatan di lingkungan keluarga dan masyarakat,” imbuhnya.

Dalam kesempatan itu, Iskandar secara resmi mencanangkan pelaksanaan seluruh rangkaian HUT DWP Pohuwato ke-26 tahun 2025.
“Semoga rangkaian kegiatan berjalan sukses serta memberi manfaat bagi masyarakat Pohuwato,” tandasnya.



























